Menghilangkan Lemak Tubuh Tengan Minuman Segar


Mentimun atau ketimun sering menjadi lalapan saat makan. di balik itu, mentimun juga baik untuk kesehatan dan bisa melunturkan lemak.
Karena itu, mentimun itu bagus, terutama bagi anda yang sedang menjalankan program diet.
Jika dijadikan sebagai minuman, kandungan yang ada di dalamnya berupa vitamin K, silika, Vitamin A dan klorofil. Mentimun juga tinggi serat, kaya vitamin C dan asam folat juga zat besi dan kalium yang baik bagi tubuh.
Selain menyegarkan badan, minuman ini sekaligus bisa melunturkan lemak tubuh.
Berikut ini cara membuat minuman es mentimun:
Bahan-bahan:
500 gram mentimun lalu potonglah kedua ujungnya untuk menghilangkan getah.
200 gram gula pasir.
1 liter air panas.
2 buah jeruk nipis, ambil airnya.
Es batu
Cara Membuat:
Serutlah mentimun. Lalu sisihkan
Larutkan gula pasir kedalam air panas hingga gula larut. Masukan mentimun serut dan air jeruk nipis, aduk merata.
Tuang ke dalam gelas saji. Tambahkan es batu dan siap  diminum.

Komentar